DISCOVERY
DISCOVERY,
Mengenalmu
Refleksi
Mencintaimu
Muuuaaahhh
Itulah yelyel yang para peserta dan panitia serukan ketika kami semua berfoto bersama di akhir acara Discovery. Lega rasanya, acara Discovery ke-14 ini bisa berlangsung dengan baik. Dua tahun lebih program ini tidak bisa berjalan karena pandemi Covid-19. Dan akhirnya Distrik IV Surabaya bisa mengadakan program Discovery kembali pada tanggal 22 Mei 2022. Acara ini diadakan secara tatap muka di Griya ME jalan Kendangsari no. 66 Surabaya, dimulai pukul 08.00 pagi dan berakhir pukul 18.00, setelah ditutup dengan perayaan Ekaristi bersama. Awalnya kami cukup kuatir acara ini akan batal, karena apabila kasus covid-19 melonjak lagi setelah libur lebaran maka acara Discovery ini akan ditunda. Puji syukur kasus covid-19 pada bulan Mei melandai sehingga acara ini dapat terselenggara secara on-site. Meskipun demikian, acara Discovery kali ini diadakan dengan jumlah peserta yang terbatas dan setiap orang yang terlibat tetap harus menjalankan protokol kesehatan.
Discovery ke-14 diikuti oleh 12 pasangan dari berbagai paroki. Sedangkan tim yang bertugas adalah Romo Antonius Padua Dwi Joko, Pr., pasutri Lien Antonius, pasutri Dewi Rudy dan kami sendiri pasutri Juanita Robby.
Minggu tanggal 22 Mei itu, peserta dan panitia mulai berdatangan sejak pukul 7 pagi. Seperti biasa, setiap orang yang memasuki griya ME harus melalui pengecekan suhu serta harus mengenakan masker. Di bagian depan ruang pertemuan telah terpasang photobooth untuk peserta dipotret berdua, sebagai kelengkapan untuk sertifikat mereka nantinya. Acara dimulai pukul 8 pagi dengan perkenalan antara peserta dan tim yang melayani.
Sesuai dengan motto dari program Discovery, “Selamatkan Perkawinan Anda sebelum Perkawinan Dimulai”, program ini diadakan untuk membantu pasangan yang sedang berpacaran serius dan sedang mempersiapkan perkawinan. Acara Discovery ini terdiri atas beberapa sesi yaitu Pengenalan Dicovery, Arti Cinta, Penemuan Diri, Harapan-harapan, Komunikasi dan Seksualitas.
Untuk membangun sebuah perkawinan yang kuat, selain membutuhkan cinta sejati, juga membutuhkan pemahaman bagaimana pasangan itu harus berkomunikasi, saling memahami dan berkomitmen. Dalam program Discovery ini, para tim mengajak peserta yang sedang berpacaran serius atau bahkan sudah bertunangan untuk berefleksi bersama. Melalui sharing para tim, para peserta mendapat kesempatan untuk merefleksikan diri mereka saat ini, bahwa mereka adalah hasil dari latar belakang keluarga, keturunan, pendidikan dan lingkungan dimana mereka tumbuh. Para tim juga sharing tentang dinamika hidup perkawinannya bagaimana mereka mengalami masa romans, lalu ada kalanya harapan mereka tidak terpenuhi, tapi pasutri tim ini berproses mengatasi masa kekecewaan mereka dan memasuki masa kegembiraan. Di sesi-sesi akhir, para peserta diajak mendalami tentang komunikasi perasaan dan seksualitas. Untuk memudahkan mereka berefleksi, maka diakhir sesi dibagikan pertanyaan quesioner. Peserta diberikan waktu untuk menuliskan refleksi mereka dan mendialogkannya dengan pasangan mereka.
Acara ditutup dengan Perayaan Ekaristi yang dipimpin oleh Romo Dwi Joko. Misa berlangsung khidmat, diiringi dengan koor dari kami semua dan iringan musik ukulele dari pasutri Dewi Rudi. Selesai misa, dibagikan sertifikat untuk para peserta dan juga beberapa hadiah kecil untuk peserta yang ter-aktif, ter-romantis, dan yang paling lama usia pacarannya, kemudian sesi foto bersama. Romo Dwi Joko juga menyediakan diri untuk memberikan Sakramen Tobat bagi peserta yang menginginkannya.
Beberapa komentar dari peserta yang kami dapatkan melalui lembar evaluasi, bahwa mereka belajar mengenal lebih dalam tentang diri sendiri dan pasangan, cinta dan semangat untuk terus berusaha mencapai cinta sejati, belajar mendengarkan dengan empati dan bisa membahas hal-hal yang sebelumnya tidak terpikirkan. Ada peserta yang mensharingkan bahwa mereka jadi memahami bahwa kesuksesan perkawinan bukan hanya sekedar tentang jodoh, tetapi kesiapan dan kesediaan pasangan untuk mengutamakan hubungan mereka.
Sungguh senang rasanya membaca komentar-komentar peserta. Bersyukur sekali mereka dapat belajar dari pengalaman para tim dan semakin terdorong untuk berpacaran dengan lebih “produktif”. Semoga sedikit dari yang kami berikan, dapat menyelamatkan perkawinan kawan-kawan muda kami ini. Sampai jumpa di acara Discovery berikutnya.
Surabaya, 2 JUNI 2022
PAS. JUAN – ROBBY
PAROKI KELSAPA, SURABAYA
(MJ/ IJ/EA )